Search
Close this search box.
[gtranslate]

Ikuti Ajang Bergengsi, Mahasiswa FKIK Kembali Raih Prestasi!

Ikuti Ajang Bergengsi, Mahasiswa FKIK Kembali Raih Prestasi!

Ikuti Ajang Bergengsi, Mahasiswa FKIK Kembali Raih Prestasi!

Ikuti Ajang Bergengsi, Mahasiswa FKIK Kembali Raih Prestasi!

Berita gembira kembali datang dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan pada tanggal 2 September 2023. Pasalnya, 3 orang perwakilan mahasiswa farmasi, yakni Efendi Haris (PSSF 21), Renoven Pratama (PSSF 22), dan Badira Kamelin (PSSF 22) berhasil mendapatkan juara 2 dalam ajang PIMFI 2023 yang diselenggarakan di Bogor. PIMFI (Pekan Ilmiah Mahasiswa Farmasi Indonesia) merupakan event yang diadakan dua tahun sekali dengan ajang kompetisi kefarmasian yang dapat diikuti oleh mahasiswa S1 Farmasi seluruh Indonesia. Dari beberapa cabang yang diadakan, tim delegasi dari FKIK memilih mengikut cabang lomba Pharmapreneur Design Competition dengan topik mengenai prototipe produk dari bahan alam. “Dalam cabang ini, saya dan tim memilih produk sunscreen dengan zat aktif bahan alam. Kami merasa topik ini sangat sesuai dengan tema yang kami ikuti. Selain itu, pemilihan sunscreen sebagai produk karena saat ini sunscreen sedang ramai diminati oleh kaum muda. Karena hal itulah kami ingin memberi solusi yang aman dan efektif bagi para pengguna sunscreen dengan memanfaatkan potensi bahan alam,” ungkap Efendi Haris sebagai ketua tim delegasi.

Delegasi Mahasiswa FKIK pada ajang PIMFI 2023

Pada wawancara yang dilakukan, Haris menceritakan serangkaian tahapan perlombaan yang dilaluinya. “Tahapan lomba selama seleksi yang pertama adalah pengumpulan mini proposal dengan sistem gugur yang nantinya akan diambil 5 tim. Tim yang lolos akan masuk ke babak final dan melakukan presentasi secara offline. Pemenangnya diambil dari juara 1 hingga harapan 3”. Momen yang paling berkesan menurutnya dan tim adalah ketika mereka harus mengumpulkan mini proposal dengan sistem gugur. Meskipun waktu yang tersedia cukup singkat, mereka berhasil menyiapkan proposal yang memuaskan. Mereka yakin, bahwa kerja keras dan kolaborasi tim dapat menghasilkan hasil yang luar biasa.

Haris dan tim juga membeberkan motivasinya untuk menjadi delegasi lomba. Mereka  tertantang untuk mencoba hal baru dengan mengembangkan inovasi di bidang farmasi yang dapat memberikan dampak positif dan signifikan bagi masyarakat. “Partisipasi dalam lomba ini adalah kesempatan emas untuk kami dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kami di bidang farmasi dan kewirausahaan,” ungkapnya. Tak hanya itu, mereka juga memberi tips dan trik untuk memenangkan perlombaan tersebut. Menurut mereka, tips dan trik untuk memenangkan lomba adalah memanfaatkan waktu sebaik mungkin untuk mempersiapkan karya yang akan dipresentasikan sebelum waktu yang ditentukan berakhir.

Pengalaman tim delegasi FKIK sangat menginspirasi bagai mahasiswa lainnya, terutama dalam mengambil tantangan dan menghadirkan inovasi baru. Semoga dengan semakin banyaknya prestasi yang dicapai oleh mahasiswa FKIK, dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya  dan menjadikan nama FKIK UIN Maulana Malik Ibrahim semakin mengangkasa.

 

Kontributor : Naela Atika Fitry dan Aulan Nadiya (PSSF 2021) ; Editor : Novia Maulina (Humas FKIK)

Posts that may also interest you

Berita Lainnya

Pengumuman